Kandungan Isi Al-Qur’an

Apa saja isi Al-Qur’an

  1. Ajaran tentang akidah (keimanan) dan hal-hal wajib diyakini.
  2. Ajaran tentang akhlak dan hukum-hukum yang mengatur hubungan manusia dengan Allah.
  3. Hukum yang mengatur hubungan manusia dengan sesamanya.

Apa yang paling banyak di bahas dalam Al-Qur’an?

Yang paling banyak dibahas dalam Al-qur’an adalah tentang akidah (keimanan)

Tahukah sobat, Al-Qur’an adalah kitab penyempurna. Kemurniannya terjaga. Kitab Taurat, Zabur, dan Injil juga berisi ajaran agama yang lurus dan mengesakan Allah SWT. Namun, saat ini isinya telah banyak diubah. Hanya Al-Qur’an yang terjaga kemurniannya.

Bacaan Lainnya

Mengapa akidah banyak di bahas dalam Al-Qur’an?

akidah adalah dasar keimanan seorang hamba terhadap Allah. Jika akidahnya baik, semakin sempurna seseorang dalam mengagungkan Allah dan mengikuti syariat-Nya.

Bagaimana gaya bahasa Al-Qur’an?

Bahasa Al-Qur’an sangat indah. Di dalamnya terdapat keharmonisan dalam pemilihan kata-kata, baik dari segi jumlah maupun ketepatan maknanya.

Berikut ayat Al-Qur’an tentang keimanan

ذٰلِكَ الْكِتٰبُ لَا رَيْبَ ۛ فِيْهِ ۛ هُدًى لِّلْمُتَّقِيْنَۙ

Artinya:

“Kitab (Al-Qur’an) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa.” (Q.S. Al-Baqarah, 2:2)

Tafsir Ringkas Kemenag RI

Inilah Kitab yang sempurna dan penuh keagungan, yaitu Al-Qur’an yang Kami turunkan kepada Nabi Muhammad, tidak ada keraguan padanya tentang kebenaran apa-apa yang terkandung di dalamnya, dan orang-orang yang berakal sehat tidak akan dihinggapi keraguan bahwa Al-Qur’an berasal dari Allah karena sangat jelas kebenarannya. Al-Qur’an juga menjadi petunjuk yang sempurna bagi mereka yang mempersiapkan diri untuk menerima kebenaran dengan bertakwa, yaitu mengikuti segala perintah Allah dan menjauhi segala larangan-Nya agar terhindar dari siksa Allah. Meski petunjuk Al-Qur’an diperuntukkan bagi seluruh umat manusia, hanya orang-orang bertakwa saja yang siap dan mampu mengambil manfaat darinya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *