Kapankah Al-Qur’an diturunkan?
Ayat pertama Al-Qur’an diturunkan pada bulan Ramadhan. Al-Qur’an diturunkan setahap demi setahap selama kurang lebih 22 tahun 2 bulan 22 hari. Al-Qur’an diturunkan di Mekah selama 13 tahun dan di Madinah selama 10 tahun.
Mengapa Al-Qur’an diturunkan secara berangsur-angsur?
- Untuk memudahkan proses penghafalannya.
- Agar umat Islam meresapi setiap ayat yang diturunkan
- Agar tidak memberatkan umat yang menerimannta.
Tahukan Sobat, pernah pada saat wahyu akan turun, RAsulullah SAW. mendengar suara gemerincing lonceng yang sangat kuat. Rasulullah SAW. merasa berat saat menerima wahyu Allah SWT. Hal ini terjadi pada saat wahyu ketiga turun.
Bagaimana proses turunnya Al-Qur’an
- Wahyu pertama turun melalui perantara Malaikat Jibril. Rasulullah SAW. diperintahkan untuk membaca kembali ayat yang disampaikan oleh Malaikat Jibril.
- Terkadang wahyu turun dengan didahului suara gemerincing lonceng.
Apakah ayat pertama dan ayat terakhir yang diturunkan?
Ayat pertama yang diturunkan adalah surat Al-‘A;aq ayat 1-5. Ayat terakhir yang diturunkan adalah surat Al-Maa’idah ayat 3.
Dalam ayat Al-Qur’an diterangkan :
شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَىٰ وَالْفُرْقَانِ
Artinya :
“Beberapa hari yang ditentukan itu ialah (bulan) Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil)….” (Q.S. Al-Baqarah, 2: 185)